Cara Cepat Menulis dan Mendengar Bahasa Jepang Ala Yanamoto Daichi

AdvertisementAds

SUARATERKINI, Jakarta – Universitas Darma Persada (Unsada) gelar Seminar Pendidikan Bahasa Jepang yang bekerja sama dengan Universitas Hiroshima, Jepang untuk meningkatkan daya ingat bahasa Jepang terhadap Mahasiswa.

Dosen Satra Jepang dari Universitas Indonesia, yakni Aries Tiyani, ia mengutarakan bahwa,” seminar kali ini sangat seru sekali, selain pesan yang disampaikan mudah dipahami, Sensei Yanamoto Daichi juga memberikan tips baru bagi kami sebagai pengajar Sastra Jepang di Unsada, Jakarta.

Tips yang sangat menarik dari Sensei untuk meningkatkan daya ingat terhadap Mahasiswa ialah dengan cara memberikan permulaan terlebih dahulu, lalu masuk kebagian inti pembelajaran, dan setiap akhir pelajaran kita seharusnya memberikan pertanyaan-pertanyaan dengan bahasa Jepang untuk mengulang kembali pelajaran di awal,” tambah Ari.

Dengan menggunakan pakaian batik cokelat muda yang bermotif bunga-bunga, Yanamoto berhasil membuat suasana menjadi asyik dengan deretan acara yang diselingi dengan tanya jawab antara peserta dan pembicara.

Sensei juga memberikan contoh cara penulisan ilmiah dalam bahasa Jepang dengan membawa buku panduannya langsung, jadi kami lebih mudah mengerti,” imbuh Ari.

BACA JUGA:  Peringati HUT RI ke 78, Alumni SMK Andalus Gelar Lomba dan Lantik Pengurus Baru

Yanamoto juga berpesan terhadap para peserta seminar untuk meningkatkan daya ingat bahasa Jepang kepada Mahasiswa yakni dengan cara memperbanyak aktifitas Mahasiswa di dalam kelas mempraktekan bahasa Jepang, bukan hanya sekedar mendengarkan Dosen menjelaskan saja.

Dosen hanya sebagai fasilitator, biar Mahasiswanya yang mempraktekan langsung di dalam kelas,” tegas Yanamoto.