SUARATERKINI, Jakarta – Forum Tenaga Ahli Lingkungan Indonesia (P-TALI) memberikan bantuan biaya kuliah bagi 5 mahasiswa Universitas Sahid Jakarta yang berprestasi.
Penerima bantuan biaya kuliah merupakan perwakilan dari Fakultas Ilmu Komunikasi, Fakultas Ekonomi & Bisnis, Fakultas Hukum, Fakultas Teknologi Pangan & Kesehatan dan Fakultas Teknik.
Bantuan diberikan oleh Prof. Dr. Ir. Kholil, M. Kom, Rektor Universitas Sahid Jakarta sekaligus salah satu Pimpinan Pusat / Dewan Penasehat P-TALI, pada Jum’at 17 April 2020 di kampus Universitas Sahid Jakarta.
Salah satu tujuan Forum Tenaga Ahli Lingkungan Indonesia (P-TALI) adalah mengembangkan ilmu pengetahuan dan meningkatkan pendidikan yaitu meningkatkan kepedulian dan kesadaran akan pentingnya memberikan perhatian khusus pada upaya pelestarian dan pengelolaan lingkungan sumber daya alam demi kemakmuran serta kelangsungan hidup bangsa dan negara.
Selain pemerintah dan perusahaan swasta, kini masyarakatpun telah menjadi bagian dalam stakeholder pembangunan nasional dengan wawasan lingkungan berkelanjutan.
P-TALI pertama kali didirikan pada tanggal 5 Oktober 2013 dan mewadahi beberapa forum organisasi profesi yang menaungi anggota lebih dari 50 orang anggota sebagai tenaga ahli profesional dengan berbagai bidang disiplin keilmuan dan sarat pengalaman di bidang lingkungan hidup.
Jumlah tersebut meningkat menjadi 100 orang pada tahun 2015, sehingga diperlukan Badan Hukum berupa organisasi Masyarakat profesi dengan nama Perkumpulan Forum Tenaga Ahli Lingkungan Indonesia disingkat P-TALI.
Dengan berbekal keahlian dan profesionalisme, maka P-TALI telah dan selalu siap dalam berkontribusi dengan memberikan arahan, solusi, pelatihan profesi dan pembinaan agar mampu berpartisipasi dan berkontribusi dalam bidang pembangunan nasional sesuai keahliannya.