XL Axiata Ajak Peserta XLFL Pahami Dunia Bisnis

AdvertisementAds

SUARATERKINI, Jakarta – PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) mengajak mahasiswa peserta program XL Future Leaders (XLFL) lebih memahami dunia bisnis telekomunikasi di Indonesia.

Melalui agenda kegiatan industrial visit yang dilakukan secara telekonferensi, mereka mendapatkan paparan dari sejumlah leader mengenai proses bisnis yang kini dijalankan XL Axiata dalam melayani kebutuhan telekomunikasi masyarakat Indonesia.

Hadir dalam acara yang berlangsung pada Sabtu (11/7) ini antara lain Human Capital Business Partner XL Axiata, Tiara Elza, Head Trade & Channel XL Axiata Jabodetabek & Kalimantan Region, Ahmad Muhadjir dan Head Direct Channel XL Axiata Jabodetabek Region, Rita Oktiani.

Group Head XL Axiata Jabodetabek & Kalimatan Region, Francky Rinaldo Pakpahan mengatakan, “Salah satu privilege yang kami berikan kepada mahasiswa XLFL adalah mereka bisa mengetahui secara detail seperti apa proses bisnis di XL Axiata.

Ini adalah satu hal yang sangat berharga. Dari situ, mereka juga akan paham proses di perusahaan modern di era digital, sehingga kami berharap mereka bisa ambil sikap mereka harus bagaimana untuk bisa masuk suatu saat nanti,” ungkapnya di Jakarta, Sabtu (11/7/20).

BACA JUGA:  Cashlez Bantu Cegah Penularan Virus Corona Lewat Transaksi Non Tunai

Kegiatan ini diikuti oleh 30 mahasiswa yang kuliah di sejumlah perguruan tinggi di wilayah Jabodetabek, Banten, Lampung, dan Bengkulu, seperti  Universitas Indonesia, Institut Pertanian Bogor (IPB), Universitas Bina Nusantara (Binus), Universitas Presiden (President University), Universitas Bengkulu, dan Universitas Teknokrat Lampung.

Dalam kegiatan ini, Tiara Elza menyampaikan materi tentang bagaimana XL Axiata harus mampu beradaptasi dengan segala kondisi, seperti saat ini tiba-tiba datang pandemi.

Adaptasi secara cepat harus segera dilakukan agar karyawan selamat dan bisnis tetap dapat berjalan.

Kemudian Ahmad Muhadjir dalam materinya menyampaikan paparan tentang brand & product knowledge hingga channel distributions.

Dilanjutkan Rita Oktiani menyampaikan materi tentang pentingnya menjaga pelayanan bagi pelanggan (service excellence) di tengah pandemi.