SUARATERKINI, Jakarta – Bagi Hotel Santika Premiere Hayam Wuruk Jakarta, Anak-anak merupakan hal yang berharga bagi para orang tua. Orang tua memiliki tanggung jawab dalam keberlangsungan pendidikan anak, bisa dengan menunjukan tingkah laku atau kebiasaan lainnya seperti kebiasaan baik agar anak meniru prilaku baik juga, serta mereka akan menerapkan atau meneladani perilaku baik tersebut.
Assistant Public Relation Manager, Uci Listyka Putri mengatakan, Mengisi liburan sekolah atau liburan akhir pekan dengan mengajak anak jalan-jalan tentu sangat menyenangkan. Meski jalan-jalan bersama anak kadang banyak tantangannya, seperti anak yang rewel di jalan, perlengkapan yang dibawa banyak, dan lain sebagainya, namun pengalaman yang bisa didapat jauh lebih besar.
Uci Listyka Putri menjelaskan, Untuk mewujudkan perjalanan yang anti ribet, Hotel Santika Premiere Hayam Wuruk menawarkan berbagai promosi untuk keluarga, contoh nya WEEKENDEALS. Promo ini adalah staycation dengan harga khusus untuk hari Jumat, Sabtu, Minggu, gratis breakfast untuk kedua orangtua dan anak anak dibawah 7 tahun. Tidak hanya itu, Santika Premiere Hayam Wuruk juga menyediakan kegiatan untuk mengasah kreativitas anak seperti Menghias cupcakes sesuai dengan kemauan anak sendiri.
“Melalui kegiatan spesial untuk anak anak ini kami bertujuan untuk meningkatkan pelayanan dan fasilitas selama menginap dan berharap orangtua yang berlibur di Santika Premiere Hayam Wuruk tetap merasakan momen momen istimewa bersama sang buah hati ” Ujar Uci Listyka Putri.
Hanya dengan Rp. 680.000, sekeluarga sudah dapat menginap di Hotel, menikmati berbagai fasilitas, merasakan khas makanan Santika Premiere Hayam Wuruk, dan kegiatan menarik untuk sang buah hati, tambah Uci.
sebagai tambahan, Santika Premiere Hayam Wuruk Jakarta adalah Hotel bintang 4 yang mempunyai 271 kamar dengan fasilitas lengkap seperti restaurant, kolam renang, fitness, 1 Grandballroom yang elegan, berbagai ruang meeting dan 22 Sky Lounge yang mempunyai pemandangan luar biasa. (Her)